Rabu, 28 Mei 2014

Skripsi Finansial: ANALISIS LAPORAN ALIRAN KAS PADA CV. MITRA ANUGRAH

BAB I.
PENDAHULUAN.
A. Latar Belakang.
Kas merupakan aktiva pertama dalam neraca yang dengan segera dapat  dicairkan dan merupakan aset yang paling aktiv dalam transaksi. Laporan Aliran  Kas merupakan alat yang sangat penting untuk mengetahui seberapa besar kas  yang telah digunakan untuk membiayai operasi perusahaan, apakah pengalokasian  aliran kas masuk dan aliran kas keluar tepat dan efisien.

Persediaan kas yang cukup stabil akan mendukung aktivitas produksi  perusahaan, karena dengan begitu posisi likuiditas perusahaan tidak akan  terancam. Bila perusahaan memiliki persediaan kas lebih besar dari kebutuhan,  maka perusahaan dapat dengan mudah melunasi hutang jangka pendeknya.
Sebaliknya apabila perusahaan memiliki kas yang kecil atau kurang dari  kebutuhan maka posisi likuiditas perusahaan akan terancam sehingga perusahaan  akan mengalami kesulitan pada saat memenuhi kewajiban, yaitu pembayaran  hutang dan biaya-biaya lain.
Dengan adanya laporan aliran kas pada suatu perusahaan, maka akan dapat  diketahui sumber aliran kas masuk dan penggunaan kas. Selain itu, digunakan  juga untuk menentukan kebijakan mengenai deviden, jumlah kas yang diperoleh  dari operasi perusahaan , investasi dan kebijakan mengenai keuangan. Kreditur  dan investor juga menggunakan aliran kas untuk mengetahui kemampuan  perusahaan dalam meningkatkan daviden, kemampuan untuk membayar hutang,     dan yang berhubungan dengan kegiatan lainnya. Dapat dikatakan, segala transaksi  yang terjadi dalam perusahaan akan berhubungan dengan kas, karena setiap  aktivitas perusahaan berawal dari kas dan berakhir pula di kas, baik dalam bentuk  penerimaan ataupun pengeluaran.
Laporan aliran kas digunakan untuk menentukan kebijakan deviden, jumlah kas yang diperoleh dari operasi perusahaan, investasi, dan kebijakan  mengenai keuangan. Dalam menganalisis aliran kas tersebut setiap perusahaan  mempunyai sistem yang berbeda-beda sesuai dengan kegiatan dan kebutuhan  perusahaan tersebut. Biasanya dalam penentuan dan pemakaian sistem analisis  laporan kas sering terjadi kesalahan-kesalahan, sehingga hasil dari laporan aliran  kas tidak sesuai dengan jumlah persediaan kas yang sebenarnya dalam  perusahaan. Demikian juga dengan CV. Mitra Anugrah yang merupakan usaha  yang bergerak dibidang kontraktor.
CV. Mitra Anugrah mempunyai tingkat pertukaran kas setiap harinya,  maka dengan menggunakan teknik analisis aliran kas, pemimpin perusahaan dapat  menhetahui jumlah alairan kas bersih dari aktivitas operasi perusahaaan.
Dari penjelasan di atas bahwa aliran kaas sangatlah penting bagi  perusahaan dalam menyusun rencana keuangan dan tujuan perusahaan dapat  terwujud. Berdsarkan uraian ditas, maka penulis tertarik untuk memilih judul  “ANALISIS ALIRAN KAS PADA CV. MITRA ANUGRAH”.
   B.  Perumusan Masalah Adapun perumusan masalah yang akan diambil dalam penyusunan skripsi  minor ini adalah : 1.  Bagaimanakah cara CV. Mitra Anugrah Mengkoordinasikan arus kas  perusahaan dan menyajikan laporan aliran kasnya ? 2.  Bagaimanakah CV. Mitra Anugrah menghasilkan aliran kas masuk lebih besar  dari pada aliran kas keluar ? C. Tujuan Dan Manfaat Penelitian 1.  Tujuan penelitian  Adapun yang menjadi tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut : a.  Untuk mengetahui bagaimana cara mengkoordinasikan aliran kas dan  penyajiannya pada CV. Mitra Anugrah.
b.  Untuk mengetahui bagaimana upaya aliran kas masuk lebih besar dari  pada aliran kas keluar.
2.  Manfaat Penelitian  Adapun yang menjadi manfaat dari penelitian ini dilakukan adalah : a.  Bagi Penulis.
Untuk memperluas wawasan penulis mengenai laporan aliran kas yang  baik dan membandingkan dengan toeri-teori yang dipelajari penulis.
b.  Bagi CV. Mitra Anugr ah Sebagai bahan masukan dan pertimbangan dalam membantu perusahaan  mengatasi permasalahan yang menyangkut laporan aliran kas.
   c.  Bagi Pembaca Dapat digunakan oleh penulis lain sebagai pembanding dalam melakukan  penelitian dimasa yang akan datang.
D. Metode Penelitian 1.  Lokasi Penelitian Dalam penelitian ini, penulis melakukan penelitian pada CV. Mitra Anugrah  yang beralamat dijalan Mayjend. Soetoyo S/Perdana No.30, Medan.
2.  Sumber Data a.  Data Primer Data primer merupakan data yang diperoleh langsung dari perusahaan  yang berhubungan dengan objek penelitian seperti data mengenai Laporan  Aliran Kas pada CV. Mitra Anugrah, sejarah dan struktur organisasi  perusahaan.
b.  Data Sekunder Data sekunder merupakan data yang diperoleh dari sumber lain dalam  bentuk laporan atau sering disebut sebagai data external yang datanya dari  luar perusahaan seperti buku-buku yang berkaitan dengan judu l skr ipsi ini.
3.  Teknik Pengumpulan Data a.  Teknik Wawancara (interview) Penulis melakukan tanya jawab kepada pihak-pihak yang berkepentingan  pada perusahaan, dalam hal ini adalah bagian keuangan perusahaan,     melihat bahwa CV. Mitra Anugrah  adalah perusahaan yang memiliki  ruang lingkup terbatas.
b.  Teknik Kepustakaan Yaitu mengumpulkan data mengenai teori-teori analisis laporan aliran kas  melalui literartur-literatur, buku-buku diperpustakaan dan sumber  informasi lainnya.
4.  Metode Analisis Data a.  Metode Deskriptif Yaitu metode yang dilakukan dengan mengumpulkan, merumuskan,  mengklasifikasikan, dan mengimpresentasikan data sehingga memberikan  gambaran atas keterangan yang lebih jelas mengenai masalah yang  dihadapi. Data yang diperoleh dari perusahaan akan ditelusuri berdasarkan  teori-teori yang diterima.
b.  Metode Deduktif Yaitu metode yang menyajikan terlebih dahulu masalah pokoknya  kemudian dilanjutkan penjelasan dan alasannya.
   BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN A. Profil Perusahaan 1. Sejarah Singkat Berdirinya CV. Mitra Anugrah CV. Mitra Anugrah didirikan tahun 1997 berdasar pada akta No.23 dibuat  dihadapan notaris Chairani Bustami, SH di Medan pada tanggal 30 Januari 1997.
Perusahaan ini bergerak dalam bidang khusus Kontraktor, Levaransir, Percetakan  dan Dagang Umum dengan jumlah karyawan 30 orang, kemudian pada tahun  1999, sesuai dengan perkembangan usaha bertambah menjadi 50 orang karyawan.
CV. Mitra Anugrah berkedudukan di Jl. Mayjend Soetoyo S/Perdana No.30  Medan.
Berdirinya suatu perusahaan tidak terlepas dari maksud dan tujuan yang  hendak dicapai perusahaan tersebut. Adapun maksud dan tujuan didirikannya CV.
Mitra Anugrah sekaligus yang menjadi latar belakang pendiriannya adalah sebagai  berikut:  1.  Mendirikan dan menjalankan perusahaan yang dalam hal ini begerak dalam  bidang Kontraktor, Leveransir, Percetakan dan Dagang Umum dan  selanjutnya mengerjakan sesuatu yang berhubungan dengan hal itu terutama  sebagai agen percetakan dan penjilidan pada toko-toko buku.
2.  Bertindak sebagai Agen, Levaransir, Grosir, Supplier, Pengecer, dan  Distributor serta Agen Komisi dari perusahaan-perusahaan lain.

    

Download lengkap Versi PDF

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

pesan skripsi