Minggu, 08 Juni 2014

Skripsi IPS: PENERAPAN STRATEGI BAURAN PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN PRODUK TAHU PADA PERUSAHAAN RDS DI DESA KLAMPOK SINGOSARI MALANG


BAB I  PENDAHULUAN  
A.  Latar Belakang  Dalam  melangsungkan  kehidupan,  manusia  tidak  terlepas  dari  makan  dan minum. Hal ini dikarenakan makanan dan minuman  merupakan salah satu  kebutuhan  pokok  hidup  manusia.  Tanpa  adanya  dan  minuman  manusia  akan  mati, untuk itu segala daya upaya akan dilakukan untuk mendapatkan makanan  dan  minuman.  Pemenuhan  akan  kebutuhan  terhadap  makanan  dan  minuman  menjadi prioritas utama dalam kehidupan manusia.
Peluang  bisnis  dengan  usaha  makanan  dan  minuman  sangat  menjanjikan  sebab  sudah  memiliki  pasar  yang  jelas  sebagai  salah  satu  kebutuhan  hidup  manusia.  Usaha  makanan  dan  minuman  di  bisnis  memiliki  arti  penting  dalam  perekonomian  Indonesia  sebagai  salah  satu  ujung  tombak  perekonomian. Bisnis makanan dan minuman mengalami perkembangan cukup  bagus dengan mengalami perkembangan dari tahun ke tahun secara positif.
Salah  satu  bisnis  yang  bergerak  di  bidang  makanan  dan  minuman  adalah bisnis tahu. Tahu merupakan makanan sehari hari berasal dari kedelai  dan  merupakan  makanan  utama  masyarakat  kalangan  bawah  sehingga  umumnya pengusaha tahu merupakan pengusaha bisnis mikro (UMK). Bisnis  19  makanan tahu mempunyai prospek yang tinggi dengan keunggulan harga yang  pas  untuk  semua  kalangan,  kandungan  gizi  tinggi,  dan  tidak  adanya  pembatasan segmen sehingga semua bisa mengkonsumsi tanpa adanya batasanbatasan atau segmen.

Hambatan  pengusaha  tahu  dalam  memasarkan  produknya adalah  ditemukannya zat formalin dan boraks. Penggunaan zat tersebut adalah sebagai  bahan  pengawet  bahan  tahu  supaya  bertahan  lama  dan  merugikan  konsumen  pembeli  tahu.  Konsumen  yang  mengkonsumsi  tahu  yang  telah  dicampuri  zat  diatas  beresiko  mengalami  kerusakan  jantung,  kangker  hati  dan  lain-lain.
Penelitan  oleh  balai  pengawasan  makanan  dan  minuman menemukan  banyak  penyimpangan  dengan  pemakaian  zat  di  atas.  Dampak  penemuan  ini  sangat  terasa  pada  pemasaran  tahu  yang  menurun  derastis.  Dampaknya  dirasakan  semua pengusaha tahu baik pengusaha tahu yang mengunakan boraks dan yang  tidak mengunakan boraks.
Kendala  yang  lain  adalah  tidak  adanya  asosiasi  pengusaha  yang  bergerak di bidang industri tahu. Kondisi ini menyebabkan banyak persaingan  tidak sehat yang terjadi dilapangan. Tidak adanya asosiasi pengusaha penyebab  persaingan  dilapangan  tinggi  karena  tidak  adanya  lembaga  atau  departemen  terkait  yang  memberikan  perhatian  khusus  yang  diharapkan  melindungi  kepentingan mereka dalam melakukan usaha.
Selain itu ada beberapa kendala dalam melakukan usaha supaya dapat  berkembang,  diantaranya  dalam  memperoleh  peluang  pasar,  modal,  Sumber  20  Daya Manusia, dan sistem informasi pemasaran serta  kurang kepercayaan dan  kepedulian masyarakat kecil.
Menurut Kotler dan Amstrong ada dua jalur identifikasi peluang pasar  yaitu  identifikasi  terhadap  produk  yang  sudah  ada  dan  identifikasi  terhadap  produk  baru.  Dari  kedua  identifikasi  tersebut  maka  ada  empat  bagian  utama  yang  harus  dilakukan  oleh  pemasar  yaitu  penetrasi  pasar,  perluasan  pasar,  pengembangan produk dan diversifikasi.
 Dalam  persaingan,  perusahaan  tidak  hanya  memperhatikan  apa  yang  dibuat  untuk  persaingan,  tapi  juga  memperhatikan  para  pelanggan  yang  menaruh  perhatian  atau  yang  akan  memberi  dampak  pada  kemajuan  perusahaan dalam mencapai tujuan. Sedangkan perkembangan dunia usaha di  Indonesia berkembang sangat pesat selama 25 tahun terakhir. Hal ini didukung  oleh jumlah penduduk di Indonesia yang berjumlah sangat besar. Keadaan ini  membuat permintaan  akan "consumers  goods" semakin meningkat dari tahun  ke  tahun.  Jumlah  dari  perusahaan  "consumers  goods"  juga  bertambah  dalam  rangka  mengisi  peluang  yang  tumbuh  di  pasar.  Dengan gencarnya  tumbuh  perusahaan-perusahaan  baru,  membuat  suasana  persaingan  menjadi  semakin  ketat.  Perusahaan  yang  bisa  bertahan  di  dalam  persaingan  adalah  perusahaan  yang  bisa  mengadopsi  keinginan  konsumen  ke  dalam  produknya  sehingga  kepuasan kosumen terhadap suatu produk dapat terpuaskan.
Kabupaten  Malang  merupakan  salah  satu  tempat  berkembangnya  industri  makanan  dan  minuman  khususnya  industri  tahu.  Kabupaten  malang   Philip Kotler dan Gary Armstrong,  Prinsip-prinsip Pemasaran. (Jakarta: Erlangga. 2005), hlm.
21  mempuyai potensi besar dalam bisnis tahu dengan fakta sudah mempuyai pasar  yang  jelas  dengan  stigma  sebagai  makanan  sehari-hari  masyarakat  kalangan  ekonomi menengah ke bawah. Tahu sebagai makanan mempuyai keunggulan  dalam  kadar  gizi  yang  tinggi,  protein  tinggi  menyehatkan.  Keunggulan  tahu  yang  lain  yaitu  produk  tahu  dapat  disajikan  dalam  berbagai  bentuk  variasi  makanan.  Kegunaaan  produk  disampingan  tahu  pun  besar  yaitu  berbentuk  ampas tahu yang umumnya digunakan sebagai bahan pakan ternak khususnya  peternakan sapi. Limbah cair produksi tahu berbentuk asam cuka, nata de soya  bermanfaat untuk fertilisasi tanaman pertanian.
Perusahaan RDS yang berada di Kabupaten Malang adalah salah salah  satu  perusahaan  industri  yang  memproduksi  salah  satu  jenis  makanan  berupa  tahu.  Dalam  kegiatan  produksi  perusahaan  RDS  tidak  lepas  dari  pemasaran  produk  guna  meningkatkan  penjualan  tahu.  Dalam  memasarkan  tahu  perusahaan  RDS  harus  bersaing  dengan  perusahaan  lain  yang  pastinya  ada  beberapa  strategi  untuk  digunakan  dalam  pemasaran.  Pemasaran  yang  dilakukan  oleh  perusahaan  RDS  juga  tidak  lepas  dari faktor-faktor  yang  mendukung dan menghambat berdasarkan persaingan yang ketat dari sejumlah  pihak yang tidak lain memproduksi tahu.
Daya  saing  dalam  pemasaran  yang  ketat  dengan  memperhatikan  jenis  tahu dengan berbagai jenisnya membuat peneliti tertarik akan beberapa usaha  dilakukan perusahaan RDS dalam memakai strategi bauran pemasaran. Selain  itu  peneliti  juga  ingin  mengetahui  faktor  pendukung dan  penghambat  dalam  pemasaran  tahu.  Dari  beberapa  alasan  yang  peneliti  paparkan  muncul  ide  22  peneliti  untuk  mengambil  judul  ”PENERAPAN  STRATEGI  BAURAN  PEMASARAN  DALAM  MENINGKATKAN  PENJUALAN  PRODUK  TAHU PADA  PERUSAHAAN RDS  DI DESA KLAMPOK SINGOSARI  MALANG.”  
B.  Rumusan Masalah  1.  Bagaimana  penerapan  strategi  bauran  pemasaran  dalam meningkatkan  penjualan  produk  tahu  pada  perusahaan  RDS  Desa  Klampok  Singosari  Malang?  2.  Faktor  apa  saja  yang  mendukung  dan  menghambat  strategi  bauran  pemasaran  dalam  meningkatkan  penjualan  produk  tahu  pada  perusahaan  RDS di Desa Klampok Singosari Malang?  
C.  Tujuan Penelitian  1.  Untuk  mengetahui  penerapan  strategi  bauran  pemasaran  dalam  meningkatkan  penjualan  produk  tahu  pada  perusahaan  RDS  di  Desa  Klampok Singosari Malang.
2.  Untuk  mengetahui  faktor  pendukung  dan  penghambat  penerapan  strategi  bauran  pemasaran  dalam  meningkatkan  penjulan  produk tahu  pada  perusahaan RDS di Desa Klampok Singosari Malang.
D.  Manfaat Penelitian  23  Secara umum manfaat yang dapat diperoleh dari penelitian ini adalah  untuk mengetahui apakah dengan strategi bauran pemasaran pada perusahaan  RDS  di  Desa  Klampok  Singosari  Malang  dapat  meningkatkan  penjualan  produk  tahu.  Tahu  yang  di  pasarkan  pada  perusahaan  RDS  terdiri  dari  tahu  polos, tahu organik, tahu goreng, tahu krispi, dan tahu stik.
Sedangkan  secara  khusus  penelitian  ini  dimaksudkan  untuk  memberikan kegunaan:  1.  Bagi penulis  a.  Sebagai  suatu  eksperimen  yang  dapat  dijadikan  sebagai  salah  satu  acuan untuk melakukan penelitian selanjutnya.
b.  Dapat menambah wawasan dan pengalaman baru yang nantinya dapat  dijadikan  modal  dalam  meningkatkan  proses  belajar  sesuai  dengan  disiplin ilmu penulis, terutama setelah terjun ke dunia enterpreneur.
2.  Bagi Fakultas/ Universitas  a.  Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai masukan atau sumbangan  pemikiran yang konstruktif dalam usaha sebagai bahan tambahan bagi  civitas akademika kampus UIN Maulana Malik Ibrahim.
b.  Sebagai  bahan  informasi  penggunaan  strategi  yang  cocok  untuk  pengembangan  usaha  terutama  bagi  pemerhati  ilmu  pengetahuan  sosial dan “businessman”.
3.  Bagi Pengembangan Ilmu Pengetahuan  24  a.  Sebagai  kontribusi  nuansa  dan  wacana  baru  bagi  perkembangan  dan  pengembangan metode serta konsep Ilmu Pengetahuan Sosial.
b.  Dapat memberi tambahan informasi atau masukan untukmenciptakan  berbagai macam.
4.  Bagi Perusahaan  a.  Sebagai  kontribusi  dan  perbandingan  dalam  pengembangan  konsep  pemasaran atau penjualan produk.
E.  Ruang Lingkup  1.  Penelitian  ini  hanya  membahas  tentang  penerapan  strategi  bauran  pemasaran  dalam  meningkatkan  penjualan  produk  tahu  pada  perusahaan  RDS di Desa Klampok Singosari Malang.
2.  Faktor  yang  penunjang  dan  menghambat  penerpaan  strategi  pemasaran  dalam  meningkatkan  penjualan  produk  tahu  pada  perusahaan  industri  di  Desa Klampok Singosari Malang.
F.  Penegasan Istilah  Agar  penelitian  ini  mendapatkan  gambaran  yang  jelas tentang  arah  penulisan  sikripsi  ini,  peneliti  menjelaskan  terlebih  dahulu  kata  kunci  yang  terdapat dalam pembasan ini 1.  Strategi Bauran Pemasaran  Strategi  pemasaran  adalah   keseluruhan  tindakan  yang  ditempuh  oleh  perusahaan  untuk  mencapai  tujuan  pada  sasaran  pemasarannya.
Sedangkan  bauran  pemasaran  tersebut  merupakan  seperangkat  alat  pemasaran yang digunakan perusahaan untuk mencapai  tujuan pemasaran  25  dalam pasar sasaran. Alat pemasaran tersebut dapat dikelompokan menjadi  empat  kelompok  variabel  yang  dikenal  sebagai  4P  yaitu:  produk  (product), harga (price), distribusi (place), dan promosi (promotion).
2.  Penjualan Produk  Penjualan  berarti  suatu  tindakan  untuk  menukar  barang  atau  jasa  dengan  uang  atau  cara  mempengaruhi  orang  lain  agar  mau  memiliki  barang  yang  ditawarkan  perusahaan  RDS,  sehingga  kedua  belah  pihak  mendapatkan  keuntungauan  dan  kepuasan.  Sedangkan  produk  yang  ditawarkan  berupa  berbagai  jenis  tahu  dan  dapat  ditawarkan  ke  pasar  untuk dikonsumsi serta dapat memuaskan keinginan atau kebutuhan.
G.  Sistematika Pembahasan  Untuk  mempermudah  penulisan  dan  pemahaman  secara  menyeluruh  tentang  skripsi  ini,  maka  sistematika  laporan  dan  pembahasannya  telah  disusun sebagai berikut:  Bab pertama,merupakan bab pendahuluan yang membahas berbagai  gambaran  singkat  dan  mencapai  tujuan  penulisan  yang meliputi:  latar  belakang  masalah,  rumusan  masalah,  tujuan,  manfaat  penelitian,  ruang  lingkup, penegasan istilah, dan sistematika pembahasan.
Bab  kedua, berisikan  penelitian  terdahulu  kajian  pustaka  yang membahas  tentang  strategi  bauran  pemasaran,  faktor  penunjang  dan  penghambat pemasaran dalam meningkatkan penjualan produk tahu.
26  Bab  ketiga, berisi  tentang  metodologi  penelitian  yang  meliputi:  pendekatan  dan  jenis  penelitian,  kehadiran  peneliti,  lokasi  dan  waktu  penelitian,  data  dan  sumber  data,  prosedur  pengumpulan  data,  analisis  data,  pengecekan keabsahan data, dan tahap-tahap penelitian.
Bab  keempat, membahas  hasil  penelitian  yang  diperoleh  dengan  menggunakan  metode  dan  prosedur  yang  berlaku.  Adapun  yang  diuraikan  dalam  bab  empat  yakni:  sejarah  berdirinya  perusahaan  RDS,  visi  dan  misi,  paparan  dan  analisis  data  meliputi:  strategi  bauran pemasaran  dan  faktorfaktor  yang  menunjang  dan  menghambat  dalam  meningkatkan  penjualan  produk tahu pada perusahaan RDS di Desa Klampok Singosari Malang.
Bab kelima,merupakan pembahasan dari hasil penelitian yang berisi  penyajian dan analisa data.
Bab  keenam, merupakan  kesimpulan  dari  seluruh  rangkaian  pembahasan,  baik  dalam  bab  pertama,  kedua,  ketiga  maupun  keempat.
Kemudian  dilanjutkan  dengan  memberikan  saran  sebagai  perbaikan  dari  segala kekurangan dan disertai dengan lampiran-lampiran.


Download lengkap Versi PDF

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

pesan skripsi