Senin, 03 November 2014

Skripsi Ekonomi: PENGARUH E-SERVICE QUALITY PADA CUSTOMER LOYALTY DENGAN CUSTOMER SATISFACTIONSEBAGAI VARIABEL PEMEDIASI

  BAB I .
PENDAHULUAN.
A.  LATAR BELAKANG MASALAH.
Skripsi Ekonomi: PENGARUH  E-SERVICE  QUALITY PADA  CUSTOMER  LOYALTY  DENGAN  CUSTOMER SATISFACTIONSEBAGAI VARIABEL  PEMEDIASI
E-Commerce  dalam bahasa Indonesia sering disebut dengan perdagangan  elektronik, dimana saat ini sudah menjadi salah satu cara yang paling baik untuk  berjualan.  Pengertian  dari  e-commerce  sendiri  merupakan  salah  satu  cara  penjualan  dan  pemasaran  barang  ataupun  jasa  melalui  sistem  elektronik  seperti  internet,  televisi  dan  jaringan  computer  lainnya.  Internet  sendiri  merupakan  jaringan computer global yang menghubungkan jaringan  privat  dan  public  untuk  berbagi  informasi.  Internet   telah  digunakan  untuk  komersial  sejak  tahun  1995.

Jenis  e-commerce  ini  dapat  dibagi  menjadi  dua  yaitu,  Bussiness  to  Bussiness (B2B) dan Bussiness to Consumer (B2C).
E-commerce  ini merupakan salah satu  akibat dari perkembangan internet  yang signifikan bagi dunia bisnis. Hal ini dirasakan cukup besar oleh perusahaaan  karena implementasinya dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas perusahaan  terutama bagi kelancararan proses-proses bisnis.
Perkembangan  e-commerce  di Indonesia  pada saat ini semakin meningkat  digunakan oleh banyak perusahaan karena pasar Indonesia yang cukup besar dan  komunitas  pengguna  internet  di  Indonesia  cukup  banyak.  Perkembangan  ecommerce telah ada sejak tahun 1996 dengan berdirinya Dyviacom Intrabumi atau  D-net (www.dnet.id) sebagai perintis transaksi online. Konsumen / pelanggan pun  sudah  banyak  yang  tertarik  menggunakan  jasa  e-commerce  karena  mulai  mempercayai penjualan menggunakan  e-commerce  ini. Mengutip dari pernyataan    CEO  PT  Indonesia  Payment  Solution  yang  menyatakan  bahwa  perdagangan  melalui  internet  di  Indonesia  pada  2012  ditaksir  mencapai  USD  4,1  Milliar  dan  berdasarkan  data  asosiasi  penyelenggara  jasa  internet  Indonesia  (APJII)  hingga  tahun  2011  pengguna  internet  di  Indonesia  yang  resmi  tercatat  adalah  sebanyak  45.000.000 pengguna. Dilihat dari perkembangannya di Indonesia masih memiliki  potensi  untuk  berkembang  lebih  lagi,  karena  ada  beberapa  hal  yang  mempengaruhinya yaitu: 1.  Akses  dari  internet  semakin  murah  dan  cepat  yang  akan  meningkatkan  jumlah pengguna internet 2.  Dukungan  dari  bidang  perbankan  yang  menyediakan  fasilitas  internet  banking maupun sms banking, yang dapat mempercepat proses transaksi 3.  Semakin  mudah  dan  murahnya  membangun  situs  e-commerce  dengan  tersedia software open source 4.  Selain itu di Indonesia harus diterapkan peraturan yang dapat melindungi  konsumen dari kerugian  yang disebabkan penipuan dan potensi kerugian  lainnya.
Studi  ini  mengambil  objek  jasa  layanan  jual-beli  online  yaitu  “Tokobagus.com” sebagai vendor penyedia jasa  tersebut sebagai  leader  jual-beli  online  yang  memiliki  reputasi  baik  dikalangan  pengguna  jasa  e-commerce  yang  meliputi  bermacam-macam  jenis  barang  yang  dijual  baik  bekas  maupun  barang  baru.
Tokobagus merupakan media jual beli online gratis, artinya setiap individu  maupun  perusahaan  bisa  mendaftar  sebagai  member  di  tokobagus  dan  mulai  menjual barang dan jasa secara online, 24 jam sehari  . Iklan  tokobagus  juga telah    tayang  di  iklan  stasiun  TV  dan  muncul  di  beberapa  Iklan  ppc  Adsense  milik  Google. Tokobagus  Tokobagus didirikan pada tanggal 9 Juni 2005 oleh dua orang pemuda asal  Belanda, Arnold  Sebastian  Egg  dan  Remco  Lupker.  Berkantor  pusat  di  bali  dan  kemudian mulai merambah Jakarta, dan hingga kini jangkauan  tokobagus  sudah  sampai  ke  seluruh  Indonesia.  Melalui  media  promosi  seperti  stasiun  TV,  radio,  majalah  dan  pembagian  stiker,  dan  setelah  itu  terus  tumbuh  “under  the  radar”.
Tokobagus  tidak  menganut  sistem  “release  it  and  forget  it”,  melainkan  terus  melakukan perbaikan demi meningkatkan kepuasan member pada khususnya dan  pengguna  pada  umumnya.  Sekarang  ini  Tokobagus  sudah  menjadi  toko  online  terbesar  di  Indonesia  dengan  total  pengguna  /  member  Tokobagus  sebanyak  1,juta lebih dan transaksi sudah menembus 300 milyar rupiah pada Desember 2010.
Kantor Tokobagus TIFA Building 3rd Floor Suite 302 Jl. Kuningan Barat I  No. 26, Jakarta Selatan. Tokobagus  memiliki karyawan yang berjumlah lebih dari  100  orang  yang  berfokus  pada  TI  (teknologi  informasi),  pemasaran  dan  quality  control.
Tokobagus  benar-benar menjadikan member (dan calon pembeli) sebagai  raja,  dimana  tokobagus  menyediakan  Live  Support  yang  akan  selalu  siap  menjawab segala pertanyaan berkenaan dengan penggunaan situs  tokobagus  dan  pertanyaan  non  teknis  lainnya,  dan  sebentar  lagi  tokobagus  juga  akan  meluncurkan  sebuah  forum  khusus  yang  bisa  menjadi  rujukan  pengguna  disaat  Live Support sedang offline. Setiap member di tokobagus juga berpeluang menjadi  Verified Member, dimana tokobagus mengirimkan kode verifikasi ke alamat email  mereka  yang  harus  mereka  masukkan  melalui  profil  mereka  di  tokobagus.com,    sehingga menjamin transaksi yang lebih aman.
Pendapatan  tokobagus.com    sendiri  diperoleh  melalui  penjualan  promo  point  dimana  penjual  dapat  mempromosikan  iklan  yang  sudah  dipasang  dengan  menggunakan salah satu atau lebih fitur promosi tambahan dari tokobagus.com.
Dengan  mempromosikan  iklan  dan/atau  situs  pribadi,  berarti  penjual  telah  menarik lebih banyak pengunjung untuk melihat iklan dan situs pribadi  tersebut,  sehingga bisa lebih meningkatkan penjualan.
Tokobagus menawarkan alat promosi sebagai berikut : 1.  Top Listing 2.  latar Belakang Kuning 3.  Judul huruf tebal 4.  Hot Items Ukuran  keberhasilan  untuk  toko  online adalah  perilaku  loyalitas  pelanggan.  Oleh  karena  itu,   penting  untuk  menentukan  faktor-faktor  utama  pendorong   perilaku  loyalitas  konsumen  terhadap  produk  dan  layanan  online di  Indonesia.
Studi ini berupaya untuk mendorong instrumen dimensi kualitas pelayanan melalui  restrukturisasi  dimensi  model  e-servqual.  Model  studi  penelitian  yang berkembang  meneliti  hubungan  antara  dimensi  kualitas  pelayanan,  kepuasan  konsumen dan loyalitas pelanggan.
Pemasar  online  diharuskan  untuk  menciptakan  nilai  pelayanan  (eservqual)  yang  mampu  menciptakan  nilai-nilai  kepuasan  konsumen  setelah  melakukan transaksi online (customer satisfaction). Sehingga kepuasan konsumen    pada penelitian dugunakan untuk mengarahkan pada sebuah sikap loyal konsumen  (customer  loyalty)  pada  brand  online,  karena  pada  hakikatnya  pemasar  online berpikir di era persaingan yang kompetitif ini mempertahankan konsumen adalah  hal yang mutlak daripada sekedar mencari konsumen baru. Oleh karena itu dalam  penelitian ini berusaha mengungkap isu-isu terkait loyalitas konsumen pada brand  online,  sehingga  menjadi  fenomena  yang  menarik  untuk  diteliti  oleh  peneliti  terutama bagi praktisi yang mengelola bisnis online untuk menyadari faktor-faktor  yang mendorong pelanggan untuk loyal pada sebuah toko online.
Memiliki sebuah toko onlinebukan merupakan pilihan untuk bisnis, tetapi  merupakan  keharusan  dalam  ekonomi  digital  baru,  terutama  untuk  perusahaan  yang  berniat  untuk  memperluas  pasar  (Lee  et  al.,  2011).  Seperti  di  toko  tradisional,  ukuran  keberhasilan  untuk  toko  online  adalah  perilaku  loyalitas  pelanggan.  Oleh  karena  itu,   penting  untuk  menentukan  faktor-faktor  utama  pendorong   perilaku  loyalitas  konsumen  terhadap  produk  dan  layanan  online  di  Indonesia.
Berdasarkan  fenomena-fenomena  diatas,  terlihat  bahwa  tokobagus.com  mampu mempertahankan dan menambah jumlah pelanggannya ditengah ketatnya  persaingan retail online saat ini. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk melakukan  penelitian mengenai sejauh mana e-service quality dalam mempengaruhi customer loyalty  dengan  customer satisfaction  sebagai variable mediasi diantara variablevariabel tersebut.
Dari latar belakang diatas maka peneliti mengambil judul “PENGARUH  E-SERVICE  QUALITY PADA  CUSTOMER  LOYALTY  DENGAN  CUSTOMER    SATISFACTIONSEBAGAI VARIABEL  PEMEDIASI (Studi pada Pengguna Ecommerce di Salatiga yang Berniat Loyal terhadap Tokobagus.Com)”.
B.  Rumusan Masalah .
Berdasarkan  latar  belakang  masalah  yang  telah  diuraikan  sebelumnya,  maka permasalahan yang diajukan dalam penelitian ini adalah :.
1.  Apakah e-service quality berpengaruh pada customer satisfaction?.
2.  Apakah e-service quality berpengaruh pada customer loyalty?.
3.  Apakah  customer  satisfaction berpengaruh  dan  memediasi  e-service  quality dengan customer loyalty?.
C.  Tujuan Penelitian .
Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah :.
1.  Untuk mengetahui pengaruh e-service quality pada customer satisfaction.
2.  Untuk mengetahui pengaruh e-service quality pada customer loyalty.
3.  Untuk  mengetahui  pengaruh customer  satisfaction  memediasi  e-service  quality dengan customer loyalty.
D.  Manfaat Penelitian.
Manfaat  yang  diharapkan  dari  pelaksanaan  penelitian   ini   adalah  sebagai berikut:.
1.  Bagi Peneliti .
Menambah  wawasan  dan  pengetahuan  yang  sangat  berharga  dalam  menganalisis  persoalan-persoalan  penerapan  teori  yang  diperoleh  dibangku kuliah dengan praktik dunia nyata.
2.  Bagi Perusahaan .
Menambah  pengetahuan  bagi  perusahaan  untuk  mengevaluasi  kinerja  perusahaan dalam memberikan Layanan terhadap konsumen.
3.  Bagi Penelitian Lain.
Penelitian  ini  sebagai  bahan  masukan  dan  sumber  acuan  bagi  pembaca  atau  penelitian  lain  untuk  menjadi  perbandingan  terhadap  masalahmasalah yang sama sebagaimana terdapat dimuka.
E.  Batasan Penelitian.
1.  Penelitian  ini  dilakukan  pada  pelanggan  e-commerce  yang  menggunakan  layanan tokobagus.com di kota Salatiga.
2.  Penelitian dilaksanakan berdasarkan metode survey, yaitu penelitian yang  dilakukan pada populasi besar atau kecil, tetapi data yang dipelajari adalah  data  sampel  yang  diambil  dari  populasi  tersebut  dan  menggunakan  kuesioner sebagai alat pengumpulan data (Sugiyono, 1999: 7).
3.  Teknik  pengambilan  sampel  dilakukan  dengan  teknik  nonprobability  sampling, yaitu purposive sampling (Sekaran, 2003).
Skripsi Ekonomi: PENGARUH  E-SERVICE  QUALITY PADA  CUSTOMER  LOYALTY  DENGAN  CUSTOMER SATISFACTIONSEBAGAI VARIABEL  PEMEDIASI



Download lengkap Versi PDF

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

pesan skripsi